Bunga Cicilan Kartu Kredit CIMB Niaga – Layanan transaksi keuangan non-tunai dari suatu perusahaan perbankan harus diakui memang memiliki daya tarik. Contohnya saja kartu kredit CIMB Niaga dengan berbagai promo menarik di dalamnya.
Kendati memiliki promo menarik, pendaftaran suatu layanan kartu kredit harus dipertimbangkan secara matang. Bahan pertimbangannya pun bisa berasal dari berbagai faktor dan salah satunya adalah bunga cicilan kartu kredit CIMB Niaga.
Namun, kebanyakan nasabah cenderung mengabaikan ketentuan bunga cicilan kartu kredit CIMB Niaga ketika melakukan pendaftaran. Padahal persentase bunga tadi akan berpengaruh pada besaran nominal tagihan atas suatu transaksi.
Mengingat pentingnya informasi mengenai bunga cicilan kartu kredit CIMB Niaga tersebut, maka Kami akan coba memberikan referensinya secara lengkap. Bahkan simulasi cicilan kartu kredit juga bisa diketahui melalui pembahasan di bawah ini.
Rincian Bunga Cicilan Kartu Kredit CIMB Niaga
Sebagai pengguna kartu kredit baru, pertanyaan pertama yang mungkin akan terlintas di benak Anda adalah berapa besarnya cicilan tiap bulan. Namun perlu diketahui, besaran cicilan tersebut dipengaruhi banyak faktor, termasuk bunga.
Kebijakan bunga pada kartu kredit memang diterapkan oleh seluruh perusahaan perbankan di Indonesia, tidak terkecuali Bank CIMB Niaga. Besarnya bunga tadi sudah diatur batas maksimalnya, mengacu pada peraturan dari Bank Indonesia.
Berdasarkan peraturan dari Bank Indonesia mengenai batas maksimum, maka berlaku bunga cicilan kartu kredit CIMB Niaga sebagai berikut.
1. Bunga Transaksi Belanja CIMB Niaga
Bunga transaksi belanja merupakan suatu nominal imbal jasa atas penggunaan kartu kredit sebagai sarana pembayaran non-tunai yang harus dibayarkan para pemilik. CIMB Niaga sendiri menetapkan kebijakan bunga transaksi belanja sebesar 1,75% per Bulan atau 0,058% per Hari.
2. Bunga Tarik Tunai CIMB Niaga
Bunga Tarik Tunai CIMB Niaga merupakan suatu nominal imbal jasa atas penggunaan kartu kredit sebagai sarana pencairan limit yang harus dibayarkan para pemilik. Sama seperti ketentuan sebelumnya, CIMB Niaga menetapkan kebijakan bunga tarik tunai sebesar 1,75% per Bulan atau 0,058% per Hari.
Setelah menyimak informasi di atas, kini Anda sudah tahu apabila besaran bunga kartu kredit CIMB Niaga untuk masing-masing aktivitas adalah 1,75% per Bulan. Besaran bunga tadi akan mempengaruhi besaran cicilan yang harus dilunasi ketika jatuh tempo.
Namun, perhitungan bunga Kartu Kredit cukup berbeda dengan produk pinjaman bank tanpa jaminan. Oleh sebab itu, Anda harus menguasai bagaimana menghitung jumlah cicilan kartu kredit CIMB Niaga beserta bunganya.
Perhitungan Bunga Cicilan Kartu Kredit CIMB Niaga
Setelah tahu tentang bunga kartu kredit CIMB Niaga, maka Kita akan coba melakukan perhitungan untuk menemukan nominalnya. Alhasil, Anda bisa memperkirakan sendiri besarnya cicilan atas tagihan berjalan.
Daripada penasaran tentang perhitungan bunga kartu kredit CIMB Niaga, ada baiknya Anda simak penjelasan berikut ini.
1. Rumus Perhitungan Bunga Cicilan Kartu Kredit
Apabila ingin mengetahui bunga di setiap transaksi maupun cicilan kartu kredit, maka silahkan gunakan rumus di bawah ini.
(Selisih Hari x Bunga Bulanan x 12 x Nominal) / 365
2. Mekanisme Perhitungan Bunga Kartu Kredit
Selain rumus, data-data yang masuk ke dalam perhitungan bunga cicilan juga sudah diatur melalui sebuah mekanisme. Adapun mekanisme perhitungan bunga tiap transaksi maupun cicilan kartu kredit CIMB Niaga dapat diketahui melalui penjelasan di bawah ini.
- Apabila transaksi dilakukan sebelum jatuh tempo, maka bunga serta biaya-biaya lainnya tidak termasuk di dalam komponen perhitungan bunga.
- Komponen perhitungan bunga terdiri dari transaksi ritel dan pokok cicilan bulanan yang terlampir dalam lembar cetak tagihan.
- Bunga akan mulai berlaku apabila pihak Bank CIMB Niaga belum menerima pembayaran penuh atau hanya menerima pembayaran minimum ketika tanggal jatuh tempo.
- Perhitungan bunga akan dihitung mulai dari tanggal pembukuan transaksi hingga tanggal pembayaran penuh dibukukan dari total tagihan pokok yang melewati tanggal jatuh tempo.
- Apabila pengguna kartu kredit belum melakukan pembayaran penuh atas tagihan 2 Bulan sebelumnya (menunggak), maka akan berlaku kebijakan bunga Revolver (diperoleh dari sisa outstanding).
- Jika kondisi di atas terjadi, nasabah tidak akan bisa mengajukan penutupan kartu hingga bunga maupun cicilan tertagih dibayarkan.
Memang jika dibaca secara sekilas, maka perhitungan bunga di atas cukup rumit dan membuat pusing para pengguna kartu kredit CIMB Niaga. Apalagi jika Anda memiliki cicilan atas tagihan kartu kredit di bank tersebut.
Oleh sebab itu, Kami sudah menyediakan simulasi cicilan kartu kredit CIMB Niaga agar dapat dijadikan sebagai gambaran.
Simulasi Cicilan Kartu Kredit CIMB Niaga
Guna memudahkan dalam memahami perhitungan cicilan kartu kredit CIMB Niaga, maka Kita akan coba melakukan simulasi.
Misalkan, nasabah melakukan suatu transaksi di Ritel A sebesar Rp 1.000.000 yang dibukukan pada tanggal 5 Juni. Kemudian nasabah kembali melakukan transaksi di Ritel B sebesar Rp 3.000.000 dengan tenor 6 Bulan dan pembukuan cicilan akan dilakukan pada tanggal 10 di tiap bulan.
Besaran cicilan apabila jatuh tempo terjadi tiap tanggal 4 dan cetak tagihan dilakukan tiap tanggal 18 adalah sebagai berikut.
1. Bunga Tagihan Bulan Juni
Di bulan Juni, nantinya pengguna kartu kredit akan menjumpai 2 peristiwa penting, antara lain.
- Transaksi 5 Juni
Rp 1.000.000 - Cicilan Pertama 10 Juni
Rp 3.000.000 / 6 Bulan = Rp 500.000 - Bunga Cicilan Pertama 10 Juni
Rp 20.000 (Asumsi)
Berikut merupakan pencatatan tagihan di tanggal 18 Juni.
Tanggal Pembukuan | Keterangan | Nominal |
---|---|---|
5 Juni | Transaksi Ritel A | Rp 1.000.000 |
10 Juni | Cicilan Pertama | Rp 500.000 |
10 Juni | Bunga Cicilan Pertama | Rp 20.000 |
TOTAL TAGIHAN JUNI | Rp 1.520.000 | |
Pembayaran minimum | (5% x Rp 1.520.000) | Rp 76.000 |
2. Bunga Tagihan Bulan Juli
Memasuki bulan Juli, terdapat beberapa aktivitas yang bisa dijadikan sebagai komponen perhitungan bunga, antara lain.
- Transaksi Ritel A 5 Juni
Rp 1.000.000 - Pokok cicilan 10 Juni
Rp 500.000 - Tagihan Bulan Juni (tanpa bunga)
Rp 1.500.000 - Sisa Saldo Tagihan Setelah Pembayaran Minimum
Rp 100.000
*Ketentuan pembayaran minimum adalah 5% dari total tagihan atau maksimal Rp 100.000 (dipilih nominal terbesar).
Berdasarkan data di atas, maka berikut nominal bunga dari masing-masing komponen.
Keterangan | Pembukuan | Cetak | Selisih Hari | Nominal | Bunga |
---|---|---|---|---|---|
Transaksi Ritel A | 5 Juni | 18 Juni | 14 | Rp 1.000.000 | Rp 8.054,79 |
Pokok Cicilan | 10 Juni | 18 Juni | 9 | Rp 500.000 | Rp 2.589,04 |
Tagihan Juni | 19 Juni | 4 Juli | 15 | Rp 1.500.000 | Rp 12.945,21 |
Sisa Saldo | 4 Juli | 18 Juli | 15 | Rp 1.420.000 | Rp 12.254,79 |
TOTAL BUNGA JULI | Rp 35.843,84 |
Akhir Kata
Itulah tadi informasi mengenai besaran bunga cicilan kartu kredit CIMB Niaga jika nantinya Anda berminat untuk melakukan pendaftaran. Apabila masih penasaran dengan beragam produk kartu kredit lain, ada baiknya cek segera update terbaru dari www.proseskredit.com.
Sumber Gambar: Admin Proseskredit, Pinterest.com