Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA 2024: Kode & Biaya Admin

Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA – Saat ini masyarakat banyak memilih BAF untuk urusan kredit kendaraan bermotor. Selain proses nya mudah dan cepat, DP, biaya angsuran hingga bunga kredit motor maupun mobil di BAF juga sangat terjangkau.

Kami yakin, disini banyak dari kalian yang terdaftar sebagai nasabah BAF alias punya angsuran di Leasing tersebut. Jika begitu, kami punya informasi tentang cara bayar BAF lewat ATM BCA.

Setiap nasabah atau debitur BAF tentu saja punya kewajiban bayar angsuran tepat waktu setiap bulan nya. Nah, transaksi tersebut bisa dilakukan melalui banyak cara, salah satunya adalah cara bayar BAF lewat ATM BCA.

Dengan adanya metode pembayaran BAF lewat ATM BCA, transaksi itu jadi lebih praktis, tidak perlu antri lagi di Kantor Pos, Alfamart atau gerai pembayaran BAF lainnya. Berikut adalah tutorial lengkap tentang cara bayar BAF lewat ATM BCA.

Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA

Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA

Seperti kami sebutkan diatas bahwa Leasing BAF masih menjadi pilihan banyak masyarakat untuk kredit kendaraan bermotor. Selain itu, BAF juga menawarkan produk lain seperti kredit barang Elektronik, kredit Furniture hingga Pinjaman jaminan BPKB.

Dari sekian banyak produk yang ditawarkan, BAF memang lebih fokus dalam menawarkan kredit sepeda motor merk Yamaha. Di Indonesia sendiri sudah lebih dari 10.000 orang tercatat sebagai nasabah BAF.

Apakah kalian merupakan salah satu pengguna atau pemilik kredit kendaraan bermotor di BAF? Jika demikian, artinya kalian memiliki kewajiban untuk bayar angsuran setiap bulan nya.

Pembayaran cicilan atau tagihan BAF wajib dibayarkan sebelum tanggal jatuh tempo, jika terlambat maka akan dikenai Denda. Atau jika tidak membayar angsuran hingga berbulan-bulan, pihak Debt Collector BAF akan menagih ke lapangan, kecuali nasabah inisiatif mengembalikan kendaraan ke BAF.

Bicara tentang pembayaran cicilan BAF, ada banyak cara atau metode yang bisa digunakan untuk mempermudah transaksi tersebut, diantaranya bayar lewat m Banking BCA, Livin Mandiri, BRImo dan layanan Mobile Banking lainnya.

Tapi jika belum mengaktifkan layanan mBanking, kalian bisa bayar BAF lewat ATM BCA. Dari sekian banyak Bank yang telah bekerjasama dengan BAF, Bank BCA merupakan salah satunya.

Jadi, untuk kalian pemilik angsuran di BAF sekaligus menjadi nasabah BCA, berikut telah kami siapkan tata cara bayar BAF lewat ATM BCA beserta ketentuan biaya admin.

Sebelum masuk ke tutorial, terlebih dahulu kalian perlu memastikan kalau saldo di rekening BCA mencukupi. Apabila saldo kurang, maka transaksi bayar BAF lewat ATM BCA tidak bisa diproses.

Selain itu, pada transaksi ini juga membutuhkan namanya kode Perusahaan BAF dan nomor kontrak BAF. Kedua informasi tersebut nantinya berlaku sebagai kode bayar BAF BCA.

Setelah memastikan saldo cukup, nomor kontrak BAF dan informasi kode Perusahaan BAF, sekarang lanjut ke langkah-langkah bayar cicilan BAF melalui ATM BCA berikut ini :

1. Datang ke Gerai ATM BCA

Datang Ke Gerai ATM BCA

Pertama-tama silahkan datang ke gerai ATM BCA terdekat. Sesampai nya disana, silahkan masukkan kartu ATM

2. Input PIN ATM

Input PIN ATM BCA

Lanjut input PIN ATM dengan benar. Ingat, ketika salah memasukkan PIN sebanyak 3 kali secara berturut-turut, maka ATM akan terblokir.

3. Pilih Transaksi Lainnya

Pilih Transaksi Lainnya

Pada halaman berikutnya silahkan pilih menu Penarikan Tunai / Transaksi Lainnya -> Transaksi Lainnya

4. Pilih Pembayaran

Pilih Pembayaran

Kemudian akan muncul beberapa pilihan transaksi, disini langsung saja pilih menu Pembayaran

5. Tekan Layar Berikut

Layar Berikut

Setelah itu tekan tombol Layar Berikut di pojok kanan bawah

6. Tekan Lain Lain

Tekan Lain Lain

Tekan Lain-Lain di pojok kanan bawah untuk beralih ke halaman pembayaran

7. Masukkan Kode Perusahaan

Masukkan Kode Perusahaan

Disini silahkan masukkan kode bayar BAF BCA, yaitu 720021. Jika sudah, tekan Benar

8. Masukkan Nomor Kontrak

Masukkan Nomor Kontrak

Lanjut masukkan nomor kontrak atau nomor Pelanggan BAF di kolom NO BAYAR. Setelah itu tekan Benar untuk melanjutkan

9. Ketik Nominal Tagihan

Ketik Nominal Tagihan

Terakhir, cek data pembayaran, pastikan nama Customer, jumlah tagihan, nomor Polisi dan lain sebagainya sudah benar. Jika sudah, tinggal masukkan nominal angsuran BAF lalu ketuk tombol Benar. Setelah transaksi berhasil, mesin ATM akan mengeluarkan struk bukti pembayaran BAF.

Sampai disini kalian sudah tahu bagaimana cara bayar BAF melalui ATM BCA. Selanjutnya perlu kami informasikan juga terkait biaya admin yang berlaku pada transaksi diatas.

Jadi, masing-masing debitur BAF nantinya akan dikenai biaya admin sebesar Rp. 7.500 ketika melakukan pembayaran lewat ATM BCA. Biaya tersebut sudah ditentukan oleh Bank BCA sebagai biaya transfer ke rekening Bank lain.

Tapi jika ada keterlambatan dalam membayar angsuran BAF, maka nominal Denda yang dibebankan bisa langsung dibayar pada saat itu juga. Atau beberapa ada yang di akumulasi kan pada pembayaran cicilan terakhir.

KESIMPULAN

Demikianlah pembahasan dari Proseskredit.com mengenai cara bayar BAF lewat ATM BCA. Diatas juga kami jelaskan tentang kode bayar BAF BCA dimana informasi tersebut nantinya berupa kode Perusahaan dan nomor kontrak BAF.

Sementara itu, untuk biaya admin pembayaran angsuran BAF via ATM BCA memang cukup mahal, yaitu Rp. 7.500 per transaksi. Jika ingin lebih murah, kalian bisa bayar melalui aplikasi SeaBank atau datang langsung ke Kantor BAF dan bayar cicilan pada petugas Teller BAF.

sumber gambar :

  • Tim Proseskredit.com
  • asetbagiku.com