Cara Bayar Lazada PayLater Lewat Livin Mandiri – Saat ini hampir semua eCommerce menyediakan fasilitas PayLater untuk para pelanggan, tak terkecuali Lazada. Ya, untuk kalian para pelanggan terpilih kini bisa menikmati fitur belanja di Lazada dengan sistem Beli Sekarang Bayar Nanti.
Lazada PayLater menawarkan limit awal hingga Rp. 2.500.000, tapi jika selama menggunakan layanan tersebut tidak pernah mengalami keterlambatan, maka Lazada berhak memberikan limit tambahan sesuai ketentuan yang berlaku.
Mungkin disini banyak dari kalian yang sudah berhasil mendapatkan limit Lazada PayLater dan menggunakan nya untuk belanja di Lazada. Jika demikian, artinya kalian memiliki tagihan yang wajib dibayarkan sebelum tanggal jatuh tempo.
Pembayaran tagihan Lazada PayLater bisa dilakukan melalui banyak cara, salah satunya adalah lewat aplikasi Livin Mandiri. Untuk para pemilik tagihan LazPayLater sekaligus menjadi pengguna Livin Mandiri, silahkan simak informasi berikut mengenai langkah-langkah bayar LazPayLater pakai Livin Mandiri.
Cara Bayar Lazada PayLater Lewat Livin Mandiri
Tidak bisa dipungkiri bahwa layanan PayLater atau Cicilan Tanpa Kartu Kredit memberikan banyak sekali manfaat bagi para pengguna. Hingga saat ini sudah tersedia banyak layanan PayLater, diantaranya Akulaku, Kredivo, Indodana bahkan beberapa eCommerce juga menyediakan fasilitas PayLater secara khusus, seperti yang dilakukan oleh Lazada.
Lazada menyediakan fitur bernama LazPayLater untuk pelanggan terpilih. Para pelanggan inilah yang menerima penawaran khusus dari Lazada untuk mengajukan limit Lazada PayLater. Pada proses pengajuan, Lazada akan meminta data diri pengguna, informasi pekerjaan, data penghasilan, kontak darurat dan lain sebagainya.
Nantinya jika pengajuan berhasil lolos verifikasi, maka limit Lazada PayLater akan segera diaktifkan. Jika sudah berhasil menerima limit, pengguna bisa menggunakan nya untuk belanja di Lazada, Bhinneka maupun di berbagai Merchant Lazada lainnya.
Sementara itu, perlu kalian ketahui bahwa setiap transaksi yang dilakukan pakai limit Lazada PayLater, nantinya kalian akan menerima tagihan yang wajib dibayar tepat waktu. Apabila terjadi keterlambatan maka Lazada berhak memberikan denda Lazada PayLater.
Untuk membayar cicilan Lazada PayLater kalian bisa melakukannya melalui banyak cara, salah satunya adalah lewat aplikasi Mobile Banking dari Bank Mandiri, yaitu Livin by Mandiri. Cara ini tentu saja hanya berlaku bagi para pengguna layanan Livin Mandiri.
Selain itu, sebelum melakukan pembayaran pastikan saldo di rekening Mandiri jumlah nya lebih dari nominal tagihan Lazada PayLater. Kemudian pastikan smartphone sudah terhubung ke internet. Penting diketahui disini bahwa pembayaran tagihan melalui Livin Mandiri, disini kalian harus mendapatkan kode pembayaran atau kode VA lebih dulu.
Cara mendapatkan kode pembayaran juga sangatlah, kalian bisa mendapatkannya melalui menu bayar tagihan LazPaylater. Ingat, kode pembayaran tagihan LazPaylater memiliki batas waktu. Jadi, kalian bisa segera membayarkan tagihan sebelum batas waktu tersebut habis.
Memang untuk batas waktu kode pembayaran cukup lama, yakni 24 jam. Namun jika tagihan segera dibayarkan tentu akan menjadi lega bukan? Jika semuanya sudah siap, sekarang simak tata cara bayar Lazada PayLater lewat Livin Mandiri berikut ini :
1. Buka Aplikasi Lazada
Pertama-tama silahkan buka aplikasi Lazada kemudian ketuk ikon Dompet di pojok kanan atas
2. Klik Bayar Tagihan
Setelah itu ketuk tombol Bayar Tagihan di sebelah kanan informasi limit Lazada PayLater
3. Bayar Sekarang
Kemudian akan muncul nominal tagihan Lazada PayLater yang belum dibayarkan. Silahkan klik Bayar Sekarang
4. Klik Lanjutkan
Pada halaman berikutnya langsung saja klik Lanjutkan di pojok kanan bawah
5. Pilih Metode Pembayaran
Lalu untuk metode pembayaran nya kalian pilih Bank Transfer lalu pilih Bank Mandiri. Jika sudah, klik Konfirmasi Pesanan
6. Salin Kode Bayar
Selanjutnya salin Kode Bayar Lazada PayLater Bank Mandiri
7. Login Livin by Mandiri
Setelah mendapatkan Kode Bayar, sekarang kalian tinggal Login ke Livin by Mandiri
8. Masuk Menu Bayar
Pada halaman utama silahkan pilih menu Bayar
9. Pilih Menu e-Commerce
Kemudian untuk kategori pembayaran nya silahkan pilih e-Commerce
10. Cari Lazada
Setelah itu, tap kolom pencarian dan ketik Lazada
11. Input Kode Bayar
Tempelkan Kode Bayar yang sudah diperoleh dari aplikasi Lazada pada kolom yang tersedia. Lalu klik Lanjutkan
12. Muncul Nominal Tagihan
Muncul informasi tagihan, pastikan nominal tersebut sudah sesuai. Jika sudah, ketuk tombol Lanjutkan untuk beralih ke tahap berikutnya
13. Klik Lanjut Bayar
Klik Lanjut Bayar untuk konfirmasi pembayaran Lazada PayLater lewat Livin Mandiri
14. Masukkan MPIN
Terakhir, masukkan MPIN Livin Mandiri untuk menyelesaikan pembayaran
15. Berhasil Bayar Lazada PayLater Lewat Livin Mandiri
Sampai disini kalian sudah berhasil membayarkan tagihan Lazada PayLater lewat aplikasi Livin by Mandiri. Screenshot tampilan sebagai bukti pembayaran yang sah.
Biaya Admin & Jatuh Tempo
Setelah mengetahui tutorial pembayaran Lazada PayLater via Livin Mandiri, mungkin kalian juga penasaran apakah penggunaan cara diatas untuk bayar Lazada PayLater berlaku ketentuan biaya admin atau tidak.
Baiklah, disini kami tegaskan bahwa pembayaran Lazada PayLater lewat cara diatas sama sekali tidak membebankan biaya admin dalam bentuk apapun. Artinya, saldo di rekening Mandiri hanya akan terpotong sesuai nominal tagihan yang dimiliki.
Tapi berbeda kasus jika transaksi dilakukan beberapa hari setelah tanggal jatuh tempo, dimana nominal tagihan sudah ditambah dengan denda keterlambatan. Untuk informasi jatuh tempo LazPaylater sendiri yakni tanggal 2 di setiap bulannya.
KESIMPULAN
Itu saja informasi dari Proseskredit.com mengenai cara bayar Lazada PayLater lewat Livin Mandiri. Diatas kami juga menjelaskan bahwa pembayaran lewat cara ini hanya berlaku untuk para pemilik tagihan Lazada PayLater yang menjadi pengguna Livin Mandiri.
Dengan adanya cara bayar Lazada PayLater lewat Livin Mandiri, transaksi tersebut menjadi lebih mudah, bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja, tidak perlu uang Cash dan juga tidak perlu keluar rumah untuk antri di mesin ATM, Alfamart atau Indomaret.
sumber gambar :
- Tim Proseskredit.com
- Channel Youtube Ridwan Bin Arman
- Channel Youtube Novi Pedia