√ 13 Cara Bayar Tagihan SPinjam di Mandiri Online : Biaya & Jatuh Tempo

Cara Bayar Tagihan SPinjam di Mandiri Online – Semenjak berlaku pandemi COVID-19 mulai dari PSBB hingga PPKM Darurat membuat banyak masyarakat mengalami kesulitan ekonomi. Oleh karena itu, berbagai eCommerce ternama turut membantu dalam menanggulangi masalah tersebut, salah satunya adalah Shopee.

Shopee kini telah menghadirkan fasilitas bernama SPinjam yang memungkinkan pengguna untuk pinjam uang dengan nominal ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Nantinya uang tersebut bisa dipakai untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Nah, bagi kalian yang sudah bisa menikmati fasilitas SPinjam dari Shopee pastinya bakal diminta memilih tenor pinjaman. Tersedia tenor mulai dari 2 hingga 12 bulan, tergantung nominal pinjaman yang diterima. Nantinya kalian wajib bayar tagihan SPinjam tepat waktu jika tidak ingin terkena denda.

Kemudian untuk pembayarannya sendiri bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya lewat Mandiri Online. Bagi pelanggan Shopee yang telah MENDAPATKAN SPINJAM dan juga menjadi nasabah Bank Mandiri yang sudah mengaktifkan layanan mBanking, kami rasa kalian perlu menyimak ulasan dibawah ini sampai akhir.

Cara Bayar Tagihan SPinjam di Mandiri Online

Cara Bayar Tagihan SPinjam di Mandiri Online

Tagihan SPinjam wajib dilunasi oleh setiap pengguna sebelum tanggal jatuh tempo. Tagihan SPinjam sendiri akan muncul setelah pinjaman diterima. Sedangkan untuk tagihan yang dimiliki setiap pengguna juga berbeda-beda, menyesuaikan jumlah dan tenor yang digunakan.

Namun yang perlu digarisbawahi adalah berapapun nominal tagihan yang dimiliki, kalian wajib bayar tagihan SPinjam tepat waktu. Disamping itu, cara melakukan pembayaran pun kini terasa lebih mudah melalui Mandiri Online. Cara ini tentu hanya berlaku bagi para pengguna layanan Mandiri Online.

Selain itu, sebelum melakukan pembayaran tagihan SPinjam di Mandiri Online, pastikan terlebih dahulu saldo di rekening Mandiri kalian mencukupi. Jika sudah, sekarang ikuti tata cara dibawah ini untuk bayar cicilan Shopee Pinjam lewat Mandiri Online :

1. Buka Aplikasi Shopee

Buka Aplikasi Shopee 4

Pertama silahkan buka aplikasi Shopee lalu pergi ke menu Saya di sudut kanan bawah.

2. Klik SPinjam

Klik SPinjam

Setelah itu scroll kebawah dan klik SPinjam.

3. Tap Bayar

Tap Bayar

Jika sudah, pada tampilan berikutnya kalian akan menjumpai nominal tagihan yang harus dibayar. Silahkan klik Bayar untuk melunasi tagihan tersebut.

4. Tentukan Jumlah Cicilan

Tentukan Jumlah Pembayaran

Selanjutnya tentukan nominal pembayaran. Jadi, disini kalian bisa melakukan pembayaran kurang dari nominal tagihan, dengan catatan kurangan tersebut harus segera dilunasi sebelum tanggal jatuh tempo.

5. Tentukan Metode Bayar

Tentukan Metode Pembayaran 1

Setelah itu tap menu Pilihan Pembayaran dan tentukan cara pembayaran yang ingin digunakan. Karena disini kita akan bayar SPinjam pakai Mandiri Online, maka pada pilihan tersebut silahkan klik Transfer Bank Mandiri.

6. Salin Nomor Virtual Account

Salin Nomor Virtual Account Bayar Tagihan SPinjam

Kemudian akan muncul nomor Virtual Account yang nantinya berguna sebagai kode pembayaran tagihan SPinjam di Mandiri Online. Silahkan tap Salin pada informasi tersebut.

7. Login Mandiri Online

Login Mandiri Online

Sekarang silahkan buka Mandiri Online lalu masukkan Password untuk Login.

8. Tap Menu Bayar

Tap Menu Bayar

Selanjutnya tap menu Bayar lalu Buat Pembayaran Baru.

9. Pilih Multipayment

Pilih Multipayment

Untuk jenis pembayaran silahkan pilih Multipayment.

10. Pilih Penyedia Jasa (SPinjam)

Pilih Penyedia Jasa

Setelah itu pada kolom Penyedia Jasa kalian ketikkan SPinjam.

11. Tempelkan Nomor Virtual Account

Tempelkan Nomor Virtual Account

Jika sudah, tempel nomor Virtual Account yang sudah di Copy dari aplikasi Shopee. Kemudian klik Lanjut untuk beralih ke tahap berikutnya.

12. Konfirmasi Pembayaran

Konfirmasi Pembayaran Tagihan SPinjam di Mandiri Online

Periksa rincian pembayaran, pastikan nominal tagihan, nama pengguna dan penyedia jasa telah sesuai. Jika sudah, klik Konfirmasi.

13. Masukkan MPIN Mandiri Online

Masukkan MPIN Mandiri Online

Terakhir, masukkan MPIN guna menyelesaikan pembayaran tagihan SPinjam di Mandiri Online.

Biaya Admin Bayar Tagihan SPinjam di Mandiri Online

Biaya Admin Bayar Tagihan SPinjam di Mandiri Online

Sampai disini kalian sudah mengetahui tata cara bayar tagihan SPinjam di Mandiri Online. Nah, selain informasi diatas kami juga punya penjelasan seputar biaya admin dari transaksi bayar tagihan Shopee Pinjam melalui Mandiri Online.

Jadi, disini pihak Shopee tidak membebankan biaya admin dalam bentuk apapun terkait pembayaran tagihan. Artinya saldo di rekening Mandiri kalian hanya akan terpotong sesuai nominal tagihan.Kebijakan tersebut berlaku untuk semua metode pembayaran yang digunakan.

Tanggal Jatuh Tempo Bayar Cicilan Shopee Pinjam

Tanggal Jatuh Tempo Bayar Tagihan SPinjam

Kemudian diatas telah kami singgung bahwa setiap pengguna Shopee yang sudah PINJAM UANG DI SPINJAM wajib membayar tagihan sebelum tanggal jatuh tempo. Jika demikian, kapan sih batas waktu bayar tagihan SPinjam setiap bulannya?

Mengenai ketentuan tersebut, Shopee menerapkan batas waktu pembayaran tagihan SPinjam paling lambat sebelum tanggal 5 di setiap bulannya. Siapa saja yang melakukan pembayaran tagihan melebihi batas waktu yang ditentukan maka akan dikenai denda sebesar 5% dari nominal tagihan.

KESIMPULAN

Mungkin itu saja informasi dari Proseskredit.com mengenai cara bayar tagihan SPinjam di Mandiri Online. Diatas kami juga memberikan penjelasan seputar biaya admin bayar tagihan hingga batas waktu pembayaran cicilan SPinjam setiap bulannya. Setelah menyimak informasi diatas, kami harap para pengguna SPinjam bisa selalu membayar tagihan tepat waktu dengan cara lebih praktis tanpa harus keluar rumah.

Tinggalkan komentar