11 Cara Melunasi Tagihan Lazada PayLater di Alfamart (Bayar Lebih Awal)

Cara Melunasi Tagihan Lazada PayLater di Alfamart – Sebagai pelanggan Lazada yang sudah berhasil mengaktifkan limit Lazada PayLater, pastinya pernah melakukan transaksi pakai limit tersebut. Jika demikian, artinya kalian punya tagihan yang harus dilunasi sebelum tanggal jatuh tempo.

Sementara itu, tagihan Lazada PayLater bakal muncul setiap tanggal 17 setiap bulannya. Dengan begitu, dalam menggunakan Lazada PayLater ternyata juga berlaku ketentuan tanggal cetak tagihan dan tanggal jatuh tempo. Lalu apa jadinya jika kalian ingin melunasi tagihan Lazada PayLater sebelum tagihan tersebut muncul?

Jika demikian, kalian bisa melunasi tagihan Lazada PayLater dengan cara yang bakal kami sajikan berikut ini. Sama seperti transaksi pembayaran tagihan Lazada PayLater, untuk melunasi tagihan tersebut kalian juga bisa melakukannya pakai berbagai cara, salah satunya melalui kasir Alfamart.

Sementara itu, untuk melunasi tagihan ini apakah setiap pelanggan diminta memenuhi syarat dan ketentuan khusus? Bagaimana dengan biaya admin dari transaksi tersebut? Baiklah untuk mengetahui jawaban dari setiap pertanyaan tersebut, silahkan simak ulasan dibawah ini lengkap dengan tata cara bayar tagihan Lazada PayLater lebih awal.

Syarat Melunasi Tagihan LazPayLater di Alfamart

Seperti kami sebutkan diatas bahwa setiap pelanggan Lazada yang sudah mengaktifkan Lazada PayLater serta pernah melakukan transaksi pakai limit tersebut bakal memiliki kewajiban untuk bayar tagihan tepat waktu. Apabila terjadi keterlambatan dalam bayar tagihan tersebut, maka dari pihak Lazada bakal memberikan denda per hari sesuai ketentuan yang berlaku.

Oleh karena itu, untuk menghindari sanksi tersebut kalian bisa melunasi tagihan Lazada PayLater terlebih dahulu, bahkan sebelum tagihan itu muncul (sebelum tanggal cetak tagihan). Kemudian bagi kalian yang masih menanyakan syarat untuk melakukan cara ini, disini kami tegaskan bahwa Lazada tidak meminta syarat apapun untuk melunasi tagihan LazPayLater.

Artinya disini kalian hanya perlu menyiapkan uang cash sebagai biaya pelunasan tagihan Lazada PayLater. Disamping itu, karena disini kita bakal membahas cara percepat pelunasan tagihan Lazada PayLater melalui Alfamart, alangkah baiknya kalian memastikan bahwa gerai Alfamart yang dituju sudah mendukung transaksi pembayaran tagihan Lazada PayLater.

Cara Melunasi Tagihan Lazada PayLater di Alfamart

Cara Melunasi Tagihan Lazada PayLater di Alfamart

Jika tidak ada masalah dengan gerai Alfamart yang akan dipakai untuk melunasi tagihan Lazada PayLater, sekarang mari kita lanjut ke bagaimana cara melakukan transaksi tersebut. Tanpa perlu berlama-lama lagi, langsung saja simak tutorial selengkapnya dibawah ini :

1. Buka Aplikasi Lazada

Buka Aplikasi Lazada

Pertama, silahkan buka aplikasi Lazada di smartphone.

2. Masuk ke Menu Akun

Masuk ke Menu Akun

Lalu pada halaman utama kalian pilih menu Akun di pojok kanan bawah.

3. Klik Menu PayLater

Klik Menu PayLater

Setelah itu scroll kebawah lalu pilih menu PayLater.

4. Klik Transaksi Belum Ditagih

Klik Transaksi Belum Ditagih

Jika sudah, kalian klik Transaksi Belum Ditagih untuk melunasi tagihan Lazada PayLater lebih awal.

5. Pilih Percepat Pelunasan

Pilih Percepat Pelunasan

Setelah itu akan muncul nominal tagihan yang dimiliki. Selanjutnya langsung saja klik Percepat Pelunasan.

6. Tap Continue

Tap Continue

Pada halaman berikutnya langsung saja klik Continue dibagian kanan bawah.

7. Lihat Semua Metode

Lihat Semua Metode

Setelah itu scroll kebawah dan klik Lihat Semua Metode.

8. Pilih Bayar di Counter

Pilih Bayar di Counter

Pilih metode pembayaran Bayar di Counter.

9. Pilih Jenis Counter

Pilih Jenis Counter

Karena disini kita ingin melunasi tagihan LazPayLater via Alfamart, maka untuk pilihan Counter kalian pilih saja Alfamart. Setelah itu klik Mengkonfirmasi Pilihan.

10. Klik Buat Pesanan

Klik Buat Pesanan Untuk Melunasi Tagihan Lazada PayLater di Alfamart

Setelah itu klik Buat Pesanan untuk melanjutkan transaksi.

11. Screenshot Tampilan Kode Pembayaran

Screenshot Tampilan Kode Pembayaran Melunasi Tagihan Lazada PayLater di Alfamart

Terakhir, kalian bisa melakukan screenshot pada tampilan kode pembayaran yang muncul di layar.

Setelah berhasil mendapatkan kode pembayaran, selanjutnya kalian tinggal datang ke gerai Alfamart terdekat untuk menyelesaikan transaksi melunasi tagihan Lazada PayLater. Sesampainya disana, kalian bisa lakukan langkah-langkah sebagai berikut :

  • Temui petugas Kasir
  • Sampaikan bahwa kalian ingin melunasi tagihan Lazada PayLater
  • Serahkan kode pembayaran yang sudah kalian siapkan
  • Setelah itu serahkan sejumlah uang sesuai nominal tagihan yang harus dibayarkan
  • Tunggu beberapa saat, transaksi sedang di proses
  • Jika sudah, petugas Kasir Alfamart bakal memberikan struk sebagai bukti pembayaran yang sah

Catatan : Untuk melunasi tagihan Lazada PayLater di Alfamart setiap pengguna tidak akan dikenai biaya admin dalam bentuk apapun. Artinya, nominal pembayaran sesuai dengan jumlah tagihan yang tertera pada data transaksi

Keuntungan Bayar Tagihan Lazada PayLater Lebih Awal

Sampai disini kalian sudah paham seperti apa cara melunasi atau bayar tagihan Lazada PayLater lebih awal (sebelum cetak tagihan) di Alfamart. Selanjutnya kalian juga perlu tahu bahwa transaksi memiliki beberapa manfaat atau keuntungan bagi pelakunya, antara lain :

1. Menaikkan Limit Kredit

Keuntungan pertama adalah pengguna bisa mendapatkan limit tambahan apabila sering melunasi tagihan lebih awal. Sebab, dengan cara diatas sama saja menambah kepercayaan Lazada pada pelanggan tersebut dalam menggunakan layanan LazPayLater.

2. Menghindari Denda Keterlambatan

Keuntungan kedua adalah terhindar dari sanksi atau denda yang berasal dari keterlambatan bayar tagihan. Dengan begitu, tagihan yang dibayarkan tidak akan membengkak karena terlalu lama menunggak.

3. Meningkatkan Kredit Skor

Keuntungan ketiga adalah meningkat kredit skor karena riwayat pembayaran baik. Faktor ini juga bakal berdampak pada kemudahan kalian dalam mengajukan layanan kredit di eCommerce lainnya seperti Shopee, Bukalapak dan lain sebagainya.

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari Proseskredit.com mengenai tata cara melunasi tagihan Lazada PayLater di Alfamart. Cara ini sebenarnya sama seperti bayar tagihan Lazada PayLater via Kredivo maupun metode lainnya, hanya saja untuk transaksi pelunasan cepat merupakan pembayaran lebih awal sebelum transaksi ditagih.

Melalui cara diatas, kalian bisa punya kesempatan naik limit lebih cepat dibandingkan pengguna lain yang melunasi tagihan setelah transaksi ditagih. Bukan hanya itu, kalian juga bisa memperbaiki skor kredit yang tentu saja berpengaruh pada kepercayaan para penyedia jasa kredit Online untuk memberikan fasilitas mereka kepada kalian.

Tinggalkan komentar