Limit Pertama Kredivo – Kami yakin banyak dari kalian disini yang sudah terdaftar sebagai pengguna Kredivo. Sementara itu, bagi kalian yang mungkin baru ingin mendaftar layanan ini, mungkin penting untuk mengetahui ketentuan pemberian limit yang berlaku.
Seperti hal nya layanan PayLater lain, disini Kredivo juga punya ketentuan dalam memberikan limit pengguna. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi limit pertama Kredivo, salah satunya adalah data penghasilan pengguna.
Biasanya, semakin besar nominal pendapatan yang tercantum pada formulir pengajuan, maka User tersebut punya kesempatan mendapatkan limit pertama Kredivo dalam jumlah besar. Begitu juga sebaliknya, beberapa User hanya menerima saldo kurang dari Rp. 1.000.000 karena nominal pendapatan per bulan mungkin di bawah rata-rata.
Sementara itu, riwayat kredit pengguna juga menjadi faktor penentu terkait jumlah limit pertama Kredivo yang diperoleh. Supaya lebih jelas, berikut telah kami siapkan pembahasan lengkap seputar saldo awal Kredivo untuk PayLater maupun limit Pinjaman Tunai sesuai dengan jenis akun pengguna.
Limit Pertama Kredivo
Selain SPayLater dan Akulaku, Kredivo juga kerap di pilih masyarakat untuk menikmati fasilitas belanja cicilan tanpa kartu kredit. Disamping itu, Kredivo juga tercatat sebagai salah satu aplikasi PayLater terbaik di Indonesia.
Hal itu juga pastinya tidak lepas dari sekian banyak keuntungan yang ditawarkan Kredivo, mulai dari transaksi bunga 0% untuk tenor 30 hari, benefit Kredivo Point untuk mendapatkan potongan harga dan lain sebagainya. Tapi, terlepas dari segala keuntungan Kredivo, perlu kalian ketahui kalau layanan ini juga menerapkan ketentuan terkait limit awal.
Jadi, sebelum bisa menikmati fasilitas dari Kredivo, masing-masing User diwajibkan melakukan registrasi untuk mengajukan limit. Nah, pada proses ini calon User akan diminta memasukkan informasi data diri, alamat, data penghasilan dan lain sebagainya.
Melalui data-data itulah Kredivo akan melakukan evaluasi, apakah User tersebut layak mendapatkan limit atau tidak. Jika lolos kriteria pun nantinya jumlah limit pertama Kredivo yang diperoleh berbeda dengan User lainnya.
Setiap User pertama akan terdaftar sebagai User Basic, sebelum akhirnya bisa melakukan upgrade menjadi User Premium. Jika bicara tentang limit pertama, tentu saja limit tersebut berlaku untuk pengguna Basic.
Tahukah kalian berapa limit pertama yang diperoleh masing-masing pengguna Kredivo? Berdasarkan informasi yang kami peroleh, masing-masing pengguna baru akan menerima limit kredit antara Rp. 500.000 sampai Rp. 1.000.000.
Limit tersebut merupakan limit PayLater yang bisa digunakan untuk melakukan transaksi pembayaran di seluruh Merchant Kredivo, termasuk belanja di TikTok Shop, bayar tagihan, Top Up Pulsa dan Paket Data hingga membeli voucher Game di Steam, Google Play Store dan lain sebagainya.
Lantas, bagaimana dengan fasilitas Pinjaman Tunai yang juga tersedia di Kredivo? Apakah pengguna pertama juga berhak mendapatkan limit tersebut? Jika bisa, kira-kira berapa limit Pinjaman Tunai Kredivo untuk akun Basic atau Starter?
Sebagai seseorang yang baru pertama kali terdaftar sebagai pengguna Kredivo, nantinya kalian akan memperoleh limit Pinjaman Mini sebesar Rp. 500.000 dan Pinjaman Jumbo Rp. 1.000.000. Memang, untuk pengguna baru sementara belum bisa menikmati fasilitas pinjam uang di Kredivo di atas 1 juta, karena fasilitas tersebut baru akan aktif jika sudah terdaftar sebagai pengguna Premium.
Selain itu, perlu kami informasikan bahwa pengguna pertama juga tidak bisa menikmati fasilitas cicilan Kredivo. Artinya, saldo PayLater yang diperoleh hanya bisa dipakai untuk transaksi dengan tenor 30 hari. Begitu juga untuk layanan Pinjaman Tunai, pilihan tenor hanya tersedia 1 bulan.
Limit Awal Kredivo Premium
Setelah mengetahui berapa jumlah limit awal bagi para pengguna baru Kredivo (Pengguna Basic / Starter), sekarang kita lanjut ke pembahasan limit awal Kredivo Premium. Di atas sudah kami singgung bahwa ada beberapa benefit yang ditawarkan untuk para pemilik akun Premium, diantaranya fasilitas Pinjaman dengan limit lebih dari 1 juta dan pastinya saldo kredit akan mengalami kenaikan dari jumlah limit pertama.
Lalu, kalian para pengguna Basic perlu melakukan upgrade ke Premium dengan cara menyelesaikan beberapa tugas. Selain itu, cara ini juga berlaku bagi pengguna berdomisili di wilayah tertentu (Bandung, Jakarta, Semarang, Yogyakarta dan lain sebagainya).
Tapi jika kebetulan wilayah tempat tinggal kalian berada di luar area yang ditentukan Kredivo, maka coba untuk terus meningkatkan transaksi menggunakan Kredivo. Selain itu, pastikan kalian selalu bayar tagihan tepat waktu guna menjaga skor kredit.
Cara tersebut bisa membuat akun kalian di upgrade ke Premium secara otomatis. Jika berhasil, mungkin kalian juga penasaran tentang berapa limit awal para User Premium?
Untuk pengguna awal Kredivo Premium nantinya akan memperoleh saldo PayLater antara Rp. 3.500.000 untuk tenor 30 hari hingga Rp. 50.000.000 untuk tenor cicilan 12 bulan. Ya, masing-masing tenor memang memiliki limit berbeda-beda dan satu lagi, limit yang terpakai di salah satu tenor nantinya mempengaruhi limit di tenor lainnya.
Sebelum limit digunakan, daftar limit dari masing-masing tenor adalah sebagai berikut :
Limit Pertama 1 Bulan | Rp. 1.000.000 |
Limit Pertama 3 Bulan | Rp. 4.000.000 |
Limit Pertama 6 Bulan | Rp. 8.000.000 |
Limit Pertama 12 Bulan | Rp. 16.000.000 |
Contoh, kalian menggunakan limit Premium untuk transaksi di Tokopedia senilai Rp. 500.000 dengan pilihan tenor 1 bulan. Maka, setelah limit tenor 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan akan ikut berkurang.
Trik Agar Dapat Limit Kredivo Besar
Sampai disini kalian sudah tahu berapa limit pertama Kredivo, baik untuk User Starter, Basic maupun limit awal Kredivo Premium. Dari pembahasan di atas, bisa dibilang User pertama hanya akan memperoleh limit paling besar Rp. 1.000.000.
Sebenarnya ada trik khusus agar dapat limit besar, meskipun tidak instant, tapi cara ini setidaknya bisa menaikkan limit dalam waktu singkat. Penasaran apa saja trik nya? Silahkan cek di bawah ini :
1. Manfaatkan Kode Referral
Pertama, kalian bisa menggunakan kode Referral Kredivo milik teman, saudara atau siapapun yang sudah menjadi User Kredivo. Usahakan kode Referral berasal dari User Premium.
2. Tingkatkan Transaksi di Kredivo
Kedua, setelah berhasil terdaftar di Kredivo, usahakan terus melakukan transaksi dengan PayLater Kredivo. Kalian bisa melakukan pembelian Pulsa, Kuota, Token Listrik atau belanja di eCommerce Merchant Kredivo.
3. Jaga Riwayat Kredit
Terakhir, ketika memiliki tagihan Kredivo usahakan selalu membayar tagihan tersebut tepat waktu. Sebab, jika ada riwayat keterlambatan, hal tersebut bisa menjadi penyebab turunnya skor kredit dan berujung limit turun.
KESIMPULAN
Demikianlah pembahasan dari Tim Proseskredit.com tentang limit pertama Kredivo Starter, Basic dan Premium. Di atas juga kami jelaskan bahwa saldo pertama yang diperoleh masing-masing pengguna berbeda, tergantung beberapa faktor yang menjadi penilaian Kredivo.
Kemudian mengenai limit atau saldo Pinjaman Tunai di layanan ini juga ditentukan berdasarkan jenis akun. Bagi User Starter dan Basic, hanya bisa menikmati fasilitas Pinjaman Mini dan Jumbo dengan limit maksimal Rp. 1.000.000. Sedangkan User Premium bisa menikmati fasilitas pinjaman dengan limit hingga Rp. 15.000.000.
sumber gambar :
- Tim Proseskredit.com
- cerdasbelanja.grid.id
- cekaja.com
- Facebook Kredivo