√ Limit SPinjam Turun? Begini Penyebab & Cara Mengatasinya

Limit SPinjam Turun – Shopee Pinjam atau SPinjam merupakan fasilitas Pinjaman Online yang tersedia di aplikasi Shopee. Melalui fasilitas ini, pelanggan Shopee nantinya bisa mengajukan Pinjaman dengan limit hingga 15 juta rupiah.

Namun sama seperti Shopee PayLater, agar bisa menggunakan fasilitas SPinjam setiap pelanggan diwajibkan melakukan aktivasi terlebih dahulu. Tapi tidak semua pelanggan bisa mengaktifkan limit SPinjam, melainkan hanya mereka yang mendapatkan penawaran aktivasi dari pihak Shopee.

Dengan begitu, pelanggan Shopee yang berhasil mengaktifkan limit SPinjam adalah mereka para pelanggan yang beruntung. Tapi apa jadinya ketika sudah mendapatkan limit, tiba-tiba limit tersebut turun secara drastis bahkan bisa sampai habis?

Ya, belakangan ini banyak pengguna Shopee Pinjam yang mengalami masalah tersebut. Maka dari itu, pada artikel berikut tim Proseskredit.com telah menyiapkan penjelasan selengkapnya terkait dampak, penyebab hingga cara mengatasi limit Shopee Pinjam tiba-tiba turun.

Limit SPinjam Turun

Limit SPinjam Turun

Tidak bisa dipungkiri bahwa saat ini penggunaan layanan Pinjol atau Pinjaman Online kerap dipilih masyarakat untuk mengatasi masalah finansial. Ada banyak pilihan Pinjaman Online terbaik, salah satunya adalah Shopee Pinjam atau SPinjam.

Sesuai dengan namanya, layanan tersebut merupakan fasilitas Pinjol yang disediakan oleh Shopee. Setiap pelanggan beruntung yang berhasil menerima penawaran untuk mengaktifkan SPinjam nantinya bisa mendapatkan limit hingga puluhan juta rupiah.

Tapi perlu diketahui juga bahwa pelanggan yang menerima penawaran aktivasi nantinya juga wajib memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku. Jika tidak, maka pengajuan aktivasi SPinjam akan ditolak sehingga limit kredit tidak bisa diberikan.

Selain itu, Shopee juga menerapkan syarat dan ketentuan untuk para pelanggan yang berhasil mendapatkan limit SPinjam. Apabila pelanggan tidak mematuhi syarat dan ketentuan tersebut maka ada beberapa sanksi yang diberikan, salah satunya adalah limit SPinjam turun.

Untuk kasus berkurangnya limit Shopee Pinjam, salah satu pengguna layanan tersebut yang juga tergabung di Tim Proseskredit.com mengaku pernah mengalami masalah serupa. Jadi, limit SPinjam yang dimiliki tadinya mencapai Rp. 10.450.000 dan setelah digunakan, limit tersisa Rp. 1.450.000.

Dengan begitu, pengguna tersebut memiliki tagihan di SPinjam sekitar Rp. 9.000.000 yang terbagi menjadi beberapa periode tagihan, artinya nominal tersebut terdiri dari beberapa pengajuan dalam waktu yang berbeda-beda.

Jika mengacu pada peraturan, harusnya limit yang tersisa masih bisa digunakan oleh pelanggan. Tapi ketika di cek, ternyata status limit SPinjam adalah – Rp. 1.450.000 ( Minus Satu Juta Empat Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah). Artinya, pelanggan tersebut tidak lagi memiliki limit SPinjam selain yang sudah digunakan (Rp. 9.000.000).

Penyebab Limit Shopee Pinjam Berkurang

Penyebab Limit Shopee Pinjam Berkurang

Setelah menyimak sedikit penjelasan mengenai masalah limit SPinjam turun, sekarang kita lanjut ke pembahasan seputar penyebab dari masalah diatas. Jadi, sama seperti limit SPayLater hilang dimana kasus berkurangnya limit Shopee Pinjam secara tiba-tiba juga disebabkan karena beberapa faktor sebagai berikut :

1. Riwayat Kredit Memburuk

Penyebab pertama adalah riwayat kredit kalian memburuk karena sering terlambat bayar tagihan. Penurunan skor kredit atau riwayat tidak hanya berlaku pada lembaga keuangan di Shopee, yaitu SPinjam atau SPayLater.

Tapi ketika kalian punya tagihan di layanan lain seperti kredit sepeda motor di Adira Finance, tagihan Pinjaman di Bank atau yang lainnya dan kalian sering menunggak pembayaran, maka hal itu bisa menjadi alasan Shopee mengurangi limit SPinjam yang dimiliki. Sebab, jika dilihat dari data tersebut, kalian memiliki masalah dari segi finansial.

2. Terdapat Indikasi Penyalahgunaan Akun

Kemudian untuk penyebab kedua adalah akun Shopee kalian terekam adanya aktivitas yang mencurigakan dan mengarah pada aksi pencurian atau peretasan akun. Oleh karena itu, guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, maka dari sistem akan menguras limit SPinjam dan SPayLater yang terdapat di akun tersebut. Dengan begitu, pelaku yang mungkin sudah berhasil masuk ke akun tersebut tidak bisa melanjutkan aksi nya untuk menggunakan limit SPinjam maupun SPayLater untuk kepentingan pribadi.

3. Pembayaran SPinjam Sebelum Tanggal Cetak Tagihan

Selain itu, perlu diketahui bahwa limit SPinjam yang turun drastis secara tiba-tiba juga bisa disebabkan ketika sebagai pemilik tagihan kalian melakukan pembayaran terlalu cepat, sebelum tanggal cetak tagihan. Penting, aktivitas seperti ini ternyata tidak selamanya berdampak baik untuk pelanggan.

Sebab, dengan riwayat transaksi seperti itu mungkin saja dari pihak Shopee mengira pelanggan sudah tidak terlalu membutuhkan layanan SPinjam. Sehingga, mereka memilih menurunkan limit yang terdapat di akun tersebut. Faktor ini mungkin tidak 100% valid menjadi alasan berkurangnya limit SPinjam, tapi ada beberapa kasus pengguna SPinjam yang kehilangan limit nya karena sering melunasi tagihan sebelum tanggal cetak tagihan.

4. Shopee Menerapkan Penyesuaian Limit

Terakhir, limit SPinjam turun juga bisa terjadi karena adanya penyesuaian limit dari pihak Shopee. Faktor ini merupakan penyebab utama dari berkurangnya limit SPinjam. Penyesuaian limit sendiri ditentukan secara penuh oleh Shopee dan PT Lentera Dana Nusantara selaku penyedia jasa dan layanan Shopee Pinjam.

Cara Mengembalikan Limit Shopee Pinjam yang Berkurang

Cara Mengembalikan Limit Shopee Pinjam yang Berkurang

Sampai disini kalian sudah tahu apa saja penyebab limit SPinjam turun, bahkan bisa sampai minus dari limit sebelumnya. Nah, untuk kalian para pengguna SPinjam yang sedang mengalami masalah diatas pasti bertanya-tanya bagaimana cara mengembalikan limit Shopee Pinjam yang hilang?

Tenang, berikut ini kami telah menyiapkan beberapa cara yang mungkin bisa mengembalikan limit SPinjam yang berkurang atau menurun sesuai dengan penyebabnya masing-masing, diantaranya :

1. Memperbaiki Riwayat Kredit

Cara pertama adalah memperbaiki riwayat kredit, baik itu di Shopee, angsuran motor, cicilan Bank dan lain sebagainya. Cara ini berlaku untuk pelanggan SPinjam yang kehilangan limit karena sering mengalami keterlambatan bayar cicilan atau tagihan.

Dengan melakukan pembayaran tagihan sebelum tanggal jatuh tempo, nantinya riwayat kredit akan membaik. Jika sudah seperti itu, tidak menutup kemungkinan limit SPinjam yang sebelumnya turun akan kembali naik, bahkan lebih banyak dari total limit SPinjam sebelum turun.

2. Konfirmasi ke Pihak Customer Service Shopee

Kemudian untuk pelanggan SPinjam yang mengalami masalah diatas karena adanya indikasi peretasan atau penyesuaian limit, maka kami sarankan untuk mengirim laporan ke Pihak Customer Service Shopee. Disini kalian bisa memanfaatkan fitur Live Chat untuk mengutarakan masalah tersebut, jangan lupa juga untuk mengirimkan screenshot bukti limit SPinjam turun.

Jika sudah, biasanya kalian akan diminta mencantumkan nomor HP aktif untuk kemudian dari pihak Call Center Shopee akan menghubungi kalian. Nah, disini kalian akan dijelaskan secara lengkap mengenai masalah limit SPinjam turun.

Apabila penurunan limit SPinjam dilakukan karena adanya indikasi pencurian, maka kalian akan dimintai data keterangan yang bersifat rahasia, seperti Nama Ibu Kandung, Email, PIN ShopeePay dan lain sebagainya. Jika data-data tersebut telah di konfirmasi, maka limit SPinjam bakal dikembalikan seperti semula.

Tapi sebaliknya, jika masalah terjadi karena penyesuaian limit, biasanya limit yang sudah turun tidak bisa dikembalikan. Sebab, penyesuaian limit benar-benar mutlak ditentukan oleh pihak Shopee dan keputusan tersebut tidak bisa diganggu gugat.

KESIMPULAN

Bagi pelanggan Shopee Pinjam yang mengalami penurunan limit sampai jadi 0, kalian bisa menyimak pembahasan diatas terkait penyebab nya. Setelah mengetahui penyebab dari masalah tersebut, selanjutnya kalian tinggal menerapkan beberapa cara yang Proseskredit.com sajikan diatas sebagai solusinya.

sumber gambar :

  • Tim Proseskredit.com
  • Channel Youtube OT YTV

Tinggalkan komentar