Paylater Allo Bank – Perkembangan sektor financial berbasis digital dan mobile apps bisa dibilang begitu pesat. Banyak sudah perusahaan yang menawarkan layanan pinjaman online dan juga paylater untuk bisa masyarakat gunakan di kehidupan sehari-hari.
Saat ini, paylater yang mungkin banyak digunakan / dimanfaatkan antara lain seperti Akulaku, Shopee Paylater, GopayLater dan lainnya. Dengan melihat jumlah pengguna aktif yang begitu banyak, salah satu perusahaan perbankan tanah air pun ikut serta memberikan hal serupa.
Perusahaan perbankan tersebut adalah Allo Bank. Yah selain bisa kita gunakan layaknya perbankan lainnya yakni untuk menabung dan bertransaksi. Allo Bank juga kini menyediakan layanan Paylater dengan limit maksimal mencapai 100 juta rupiah.
Dengan kata lain, kehadiran Paylater Allo ini jelas memberi opsi lain bagi pengguna layanan financial digital di era millennial seperti sekarang. Namun apa itu sebenarnya Paylater Allo Bank dan bagaimana review serta kelebihan dan kekurangannya?.
Apa Itu Paylater Allo Bank
Menikmati layanan paylater untuk belanja online dengan sistem cicilan memang menarik bagi sebagian besar orang. Bahkan tidak semata hanya bisa digunakan untuk membayar belanjaan, paylater juga bisa di cairkan dengan tips dan trik tertentu.
Hal tersebutlah yang membuat layanan paylater di Indonesia begitu pesat perkembangannya. Nah sebagai salah satu perusahaan perbankan terbaik tanah air yang bisa dibilang baru. Gebrakan diberikan Allo Bank dengan menghadirkan sebuah fitur bernama Paylater.
Namun apakah kamu tahu apa yang dimaksud dengan layanan Paylater milik Allo tersebut?. Nah Allo Paylater merupakan sebuah produk yang ditawarkan / dirilis oleh lembaga keuangan Allo Bank dan sudah mendapatkan izin operasi dari pihak OJK (Otoritas Jasa Keuangan).
Jadi, bila ditanya apakah Allo Bank aman? Maka bisa kami katakan bahwa jelas Allo Bank beroperasi dengan aman dan sudah sesuai dengan syarat & ketentuan yang dikeluarkan oleh pihak OJK.
Review Paylater Allo Bank
Setelah mengetahui apa yang dimaksud dengan Allo Paylater seperti proseskredit.com sampaikan di atas. Lantas seperti apa sih tanggapan / review Allo Paylater ini di mata masyarakat umum?.
Melansir dari berbagai sumbeer, dikatakan bahwa para pengguna cukup merasa puas dengan kehadiran Allo Paylater. Pasalnya produk ini menjadi salah satu produk yang memungkinkan mereka bisa mendapatkan kemudahan dalam hal financial.
Terutama ketika ingin melakukan pembelian barang baik secara online / offline dengan sistem cicilan tanpa perlu ribet mengurus sebuah kartu kredit. Di samping itu, Allo Bank juga menyediakan kemudahan bagi pengguna untuk bisa memilih tenor dari 1, 3, 6 dan 12 bulan.
Kemudian bila kita bicara tentang review, maka salah satu hal yang juga cukup membuat para pengguna merasakan kemudahan yaitu adanya platform mobile apps yang memiliki user interface cukup simple dan mudah digunakan baik untuk pengguna iOS / Android.
Allo Paylater sendiri juga sudah bisa digunakan di beberapa marketplace kenamaan tanah air sebagai metode pembayaran. Bahkan sejak hadirnya fitur QRIS, pembayaran menggunakan Paylater Allo Bank pun jauh lebih mudah lagi.
Fitur Unggulan Paylater Allo
Nah bicara tentang masalah fitur unggulan, yang jelas sebagai salah satu perusahaan besar di sektor financial / keuangan. Allo Bank juga memberikan cukup banyak fitur unggulan para produk terbarunya ini. Dan berikut beberapa diantaranya:
- Pengajuan online dan lebih mudah
- Limit kredit yang ditawarkan mencapai 100 juta
- Terdapat tenor pilihan hingga 12 bulan
- Kemudahan pembayaran dengan fitur QRIS
Kelebihan & Kekurangan Paylater Allo Bank
Terkait masalah kelebihan & kekurangan, secara teknis ini hampir sama seperti paylater lain yang ada saat ini, tidak terkecuali Jenius Paylater maupun Yup Paylater. Yang dimana beberapa faktor utama layanan paylater tentu memudahkan pengguna dalam transaksi.
Namun begitu untuk membuat kamu lebih memahami Apa saja hal yang menarik dan kurang menarik dari layanan Paylater Allo. Di bawah ini sudah kami siapkan rangkuman beberapa poin kelebihan dan kekurangan Allo Bank Paylater.
Kelebihan Paylater Allo
- Memiliki user interface aplikasi mobile yang cukup mudah digunakan.
- Menawarkan limit paylater hingga 100 juta rupiah.
- Menawarkan kemudahan dalam hal bertransaksi khusunya belanja online / offline di merchant rekanan.
- Sudah diawasi oleh OJK sehingga aman digunakan.
- Tenor pinjaman terbilang panjang dan variatif mulai dari 1, 3, 6 hingga 12 bulan.
- Proses pendaftaran relatif terbilang mudah dan cepat.
- Persetujuan transaksi cepat kurang lebih 30 detik.
- Tidak ada biaya transaksi / biaya bulanan.
Kekurangan Paylater Allo
- Limit awal yang diterima tergolong kecil meskipun bisa naik limit nantinya.
- Merchant rekanan Allo Paylater masih terbatas.
Nah itulah kurang lebih beberapa hal yang menjadi kelebihan & kekurangan Paylater Allo Bank. Seperti kami singgung sebelumnya, secara teknis kelebihan maupun kekurangan tersebut tidak jauh berbeda dari layanan paylater pada umumnya.
Cara Daftar Paylater Allo Bank
Setelah mengetahui apa itu Paylater Allo Bank, Fitur, Review hingga kelebihan dan kekurangan yang dimiliki. Bagi kamu yang tertarik mencoba memanfaatkan fasilitas keuangan satu ini. Maka kamu harus melakukan pendaftaran / aktivasi terlebih dahulu.
Pun begitu sama seperti paylater lainnya, untuk bisa mengaktifkannya kamu perlu mendapatkan penawaran lebih dulu. Karena produk ini hanya diberikan kepada para pengguna terpilih saja serta mempersiapkan sebuah eKTP sebagai salah satu syarat utamanya.
Jika kedua hal tersebut telah terpenuhi, maka berikut ini adalah langkah / tahapan cara daftar & aktivasi Paylater Allo yang dapat kami lihat.
- Pastikan kamu sudah memiliki akun Allo Bank yang mendapatkan penawaran fitur Paylater.
- Jika sudah silahkan buka aplikasi tersebut dan login menggunakan akun masing-masing dengan benar.
- Kemudian jika kamu mendapatkan penawaran Paylater, maka pada halaman depan akan ada ajakan untuk aktivasi dengan tulisan “Apply Now”.
- Silahkan pilih menu / tombol Apply Now tersebut.
- Kemudian di halaman berikutnya silahkan checklist syarat & ketentuan lalu tap tombol Daftar.
- Masukkan PIN Allo Bank dengan benar dan klik Konfirmasi.
- Jika sudah silahkan kamu isi seluruh formulir pendaftaran / aktivasi yang disediakan dengan benar.
- Maka proses persetujuan pendaftaran pun akan tampil.
- Jika di terima maka limit Paylater Allo Bank pun akan tampil seperti berikut ini.
Sampai pada tahap tersebut maka kamu hanya perlu menunggu konfirmasi dari pihak Allo Bank terkait aktivasi paylater tersebut. Proses ini tidak akan lama ko, bahkan kurang dari 30 menit kamu akan mendapatkan info terkait status pendaftaran /aktivasi dan limit yang diperoleh saat pengajuan diterima.
Akhir Kata
Begitulah kira-kira penjelasan lengkap dan detail tentang apa itu Paylater Allo Bank, fitur, kelebihan dan kekurangan serta cara aktivasi / daftarnya. Semoga apa yang sudah proseskredit.com sampaikan di atas bisa membantu & bermanfaat.