Paylater Gojek Tidak Bisa Beli Pulsa – Gojek menjadi salah pelopor layanan Ojek Online di Indonesia. Hingga saat ini Gojek semakin mempermudah para pelanggan dalam melakukan transaksi pembayaran melalui fasilitas bernama GoPay. Jadi setiap pelanggan bisa menginstall aplikasi Gojek di Play Store agar bisa menikmati fasilitas tersebut.
Tidak sampai disitu, belum lama ini Gojek juga menyediakan fasilitas bernama PayLater atau GoPayLater. Sesuai dengan namanya, melalui fasilitas tersebut para pelanggan bisa melakukan berbagai macam transaksi di aplikasi Gojek, salah satunya adalah beli pulsa.
Meskipun demikian, bicara soal beli pulsa pakai PayLater Gojek, beberapa pelanggan mengaku tidak bisa melakukan transaksi tersebut. Nah, bagi kalian yang mungkin sedang mengalami masalah serupa, silahkan simak artikel ini sampai akhir untuk mengetahui informasi lebih lanjut.
Sebenarnya masalah seperti ini bukanlah hal baru dalam penggunaan limit kredit PayLater Gojek. Sementara itu, berdasarkan informasi yang kami peroleh, tidak bisa beli pulsa pakai PayLater Gojek dapat terjadi karena beberapa faktor. Supaya lebih jelas, langsung saja simak ulasan dibawah ini.
Paylater Gojek Tidak Bisa Beli Pulsa
Sebelum masuk ke inti pembahasan, terlebih dahulu kami ingin menjelaskan sedikit mengenai apa itu PayLater Gojek. Jadi fasilitas ini merupakan sistem pembayaran Beli Sekarang Bayar Nanti dari aplikasi Gojek. Setiap pelanggan Gojek harus membuat pengajuan untuk mengaktifkan PayLater Gojek.
Apabila pengajuan disetujui, nantinya pelanggan bakal menerima limit kredit mulai dari ratusan ribu sampai dengan jutaan rupiah. Sementara itu, setelah berhasil mengaktifkan PayLater Gojek, nantinya pemilik limit kredit bisa memanfaatkan PayLater Gojek untuk beli pulsa.
Namun seperti kami singgung diatas bahwa beberapa pelanggan mengaku tidak bisa melakukan transaksi tersebut. Jadi saat ini beli pulsa di Gojek, pilihan menu pembayaran pakai GoPayLater tidak tersedia. Padahal fasilitas tersebut sudah berhasil diaktifkan dan saldo PayLater Gojek masih mencukupi untuk beli pulsa dengan nominal tersebut.
Selain itu ada juga kasus transaksi pembelian pulsa via PayLater Gojek sudah berhasil, tapi pulsa yang di beli tidak kunjung masuk. Terlepas dari apapun kasus gagal beli pulsa pakai PayLater Gojek, yang jelas ketika mengalami kendala tersebut kalian ingin segera mengatasinya bukan?
Penyebab GoPayLater Tidak Bisa Top Up Pulsa
Dari laporan kasus tidak bisa beli pulsa menggunakan GoPayLater yang masuk ke laman komentar tim Proseskredit, kami berhasil mencari tahu beberapa penyebab dari masalah tersebut. Dibawah ini telah kami sajikan beberapa faktor yang kerap menjadi alasan pengguna GoPayLater tidak bisa melakukan Top Up pulsa, antara lain :
1. Saldo Tidak Mencukupi
Penyebab pertama mungkin karena saldo PayLater Gojek yang kalian miliki kurang dari jumlah pulsa yang dibeli. Jika demikian, maka saat melakukan transaksi pilihan metode pembayaran pakai GoPayLater tidak bisa digunakan. Sehingga mau tidak mau kalian harus pakai metode pembayaran lain.
2. Nomor HP Salah
Selanjutnya, masalah diatas juga bisa terjadi karena nomor HP yang dimasukkan salah. Dengan begitu, transaksi mungkin saja berhasil, namun entah masuk ke nomor siapa. Sayangnya, faktor ini merupakan mutlak kelalaian pengguna, sehingga dari pihak Gojek tidak bisa bertanggung jawab.
3. Limit GoPayLater Sedang Ditangguhkan
Kemudian tidak bisa beli pulsa melalui GoPayLater juga bisa disebabkan oleh limit atau saldo Paylater Gojek kalian sedang ditangguhkan (di non-aktifkan sementara). Kenapa bisa terjadi demikian? Biasanya faktor ini dikarenakan kalian punya tagihan yang menunggak atau pernah melanggar ketentuan sebagai pengguna PayLater Gojek.
4. Aplikasi Gojek Sedang Down
Sedangkan untuk penyebab terakhir mungkin berasal dari aplikasi Gojek yang sedang down. Biasanya ketika terjadi hal-hal semacam ini tidak ada pemberitahuan khusus dari pihak Gojek. Sementara itu, seringkali aplikasi Gojek mengalami down atau gangguan server ketika sedang menjalani proses update ke versi terbaru, sedang menyiapkan fitur baru atau file Cache di aplikasi tersebut menumpuk. Bahkan faktor ini juga bisa menimbulkan masalah lain seperti PayLater Gojek tidak muncul hingga PayLater Gojek tidak bisa digunakan.
Cara Mengatasi Gagal Beli Pulsa Pakai PayLater Gojek
Setelah mengetahui beberapa alasan tidak bisa beli pulsa menggunakan PayLater Gojek, sekarang mari kita lanjut ke bagaimana cara mengatasi kendala tersebut. Tanpa perlu berlama-lama lagi, langsung saja simak beberapa cara mengatasi PayLater Gojek tidak bisa beli pulsa berikut ini :
1. Bayar Tagihan PayLater Gojek
Cara pertama untuk mengatasi masalah diatas adalah membayar beberapa tagihan PayLater Gojek supaya limit yang sudah terpakai bisa kembali. Setelah itu, limit PayLater Gojek kalian bakal bertambah dan cukup untuk melakukan transaksi pembelian pulsa.
Cara ini juga berlaku apabila masalah dikarenakan adanya tunggakan tagihan yang mengakibatkan limit ditangguhkan. Satu lagi, untuk bayar tagihan PayLater Gojek kalian bisa memanfaatkan fasilitas ATM, Mobile Banking, Internet Banking, aplikasi Dompet Digital hingga kasir Alfamart, Alfamidi dan Indomaret.
2. Bersihkan File Cache
Cara kedua adalah membersihkan file Cache. Cara ini berlaku apabila masalah diatas terjadi karena aplikasi Gojek mengalami gangguan. Untuk membersihkan file Cache kalian bisa melakukannya melalui menu Setelan (khusus pengguna Android) dengan langkah-langkah sebagai berikut :
- Buka menu Setelan
- Scroll kebawah lalu pilih menu Apl
- Setelah itu masuk ke Kelola Aplikasi
- Kemudian cari aplikasi Gojek
- Ketuk Hapus Data dibagian bawah
- Pada pop-up yang muncul silahkan pilih Bersihkan Cache
Jika sudah, sekarang coba lakukan transaksi ulang untuk beli pulsa menggunakan GoPayLater di aplikasi Gojek.
3. Hubungi Call Center Gojek
Apabila kedua cara diatas sudah dilakukan tapi tidak kunjung berhasil mengatasi masalah gagal beli pulsa pakai GoPayLater, maka kami sarankan untuk meminta bantuan ke Call Center Gojek di nomor +6221-5084-9000. Melalui nomor tersebut kalian bisa tersambung ke petugas Customer Service untuk menyampaikan permasalahan yang sedang dialami.
Namun sebelum melakukan panggilan, terlebih dahulu kalian perlu menyiapkan pulsa sedikitnya Rp. 20.000 sebagai biaya panggilan. Sementara itu, layanan Call Center Gojek bisa diakses selama 24 jam. Nantinya kalian bakal menerima arahan dari petugas CS terkait solusi dari tidak bisa beli pulsa menggunakan GoPayLater.
KESIMPULAN
Itu saja pembahasan dari Proseskredit.com mengenai penyebab gagal Top Up pulsa menggunakan PayLater Gojek. Selain itu, diatas kami juga menyajikan beberapa cara untuk mengatasi permasalahan tersebut. Semoga setelah menyimak ulasan ini, kalian para pengguna PayLater Gojek tidak perlu khawatir lagi jika suatu saat mengalami masalah tidak bisa beli pulsa pakai GoPayLater.