Pengajuan Dana Cicil Akulaku Ditolak – Sebagai pengguna Akulaku, tentu kalian sudah tahu bahwa layanan ini memiliki dua jenis fitur Pinjaman Tunai, yaitu KTA Asetku dan Dana Cicil. Melalui kedua fitur tersebut kalian bisa dengan mudah mengatasi masalah finansial mungkin dialami pada saat-saat yang tidak tepat.
Sementara itu dari kedua jenis Pinjaman Tunai yang disediakan oleh Akulaku, Dana Cicil merupakan jenis yang paling diminati pengguna. Sebab, pada fitur ini limit pinjaman bisa mencapai 15 juta rupiah dengan tenor pengembalian antara 2 bulan hingga 12 bulan.
Nah bicara mengenai Dana Cicil, pernahkah kalian mengalami penolakan ketika mengajukan pinjaman di Dana Cicil? Perlu diketahui bahwa masalah tersebut kerap dialami oleh para pengguna Akulaku akhir-akhir ini. Lantas, apa sih penyebab dari pengajuan Dana Cicil Akulaku ditolak?
Tenang, mengenai penyebab dari masalah diatas telah kami rangkum dan akan kami bagikan melalui artikel berikut. Selain itu, ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengatasi pengajuan Dana Cicil Akulaku yang tidak disetujui. Tanpa perlu berlama-lama lagi, langsung saja simak informasi selengkapnya dibawah ini.
Pengajuan Dana Cicil Akulaku Ditolak
Berbeda dengan masalah DANA CICIL TIDAK BISA DIGUNAKAN dimana hal tersebut disebabkan masih ada tagihan pinjaman yang belum dibayarkan. Sedangkan untuk penolakan pada pengajuan pinjaman Dana Cicil dialami oleh pengguna yang masih bisa menggunakan fitur tersebut, namun pada proses verifikasi mengalami penolakan.
Seperti diketahui, dalam pengajuan Dana Cicil Akulaku pasti kalian diminta untuk menunggu proses verifikasi sebelum dana pinjaman di transfer ke rekening penerima. Ketika pengajuan ditolak, maka di aplikasi Akulaku akan muncul pemberitahuan yang berbunyi “Sementara ini belum memenuhi persyaratan pengajuan”
Penyebab Pinjaman Dana Cicil Tidak Disetujui
Apabila kalian juga mengalami penolakan pada saat pengajuan Dana Cicil berarti ada beberapa faktor yang menjadi penyebab. Berikut ini telah kami siapkan beberapa penyebab pengajuan Dana Cicil Akulaku ditolak :
1.Kredit Poin Kurang Dari 700
Penyebab pertama adalah Kredit Poin epada akun Akulaku kalian tidak memenuhi kriteria atau kurang dari 700 poin. Hal ini tentu meragukan pihak Akulaku terkait loyalitas kalian sebagai pengguna, sehingga pengajuan Dana Cicil sementara ditolak.
2. Memiliki Riwayat Kredit Buruk
Penyebab kedua adalah dalam menggunakan Akulaku kalian mempunyai riwayat kredit yang buruk. Seperti kalian ketahui bahwa Akulaku mewajibkan setiap pengguna untuk membayar tagihan baik itu dalam bentuk Akucicil maupun tagihan Pinjaman Tunai tepat waktu.
Apabila ketentuan tersebut tidak dipenuhi alias kalian sering terlambat melunasi tagihan maka pihak Akulaku bakal memberi sanksi berupa DENDA KETERLAMBATAN. Selain itu, dampak dari kasus tersebut juga mempengaruhi proses verifikasi pengajuan Dana Cicil Akulaku.
3. Nominal Pengajuan Terlalu Besar
Penyebab ketiga adalah nominal pengajuan Dana Cicil Akulaku terlalu besar. Meskipun nominal pengajuan tertera pada fitur Dana Cicil Akulaku, bukan berarti kalian bisa mengajukan pinjaman tersebut. Jadi, terkait verifikasi pengajuan lolos atau ditolak menyesuaikan riwayat akun Akulaku pemohon. Jika riwayatnya baik, maka pengajuan tidak akan ditolak. Sebaliknya, jika akun pemohon sering mengalami keterlambatan maka pihak Akulaku belum bisa memberikan dana tersebut.
4. Akun Akulaku di Hack
Terakhir, ketika pengajuan Dana Cicil Akulaku ditolak ada kemungkinan bahwa akun Akulaku kalian telah di Hack orang lain. Kasus ini biasanya terdapat tagihan fiktif yang hanya terbaca saat kalian MELIHAT KREDIT POIN melalui aplikasi Akulaku Finance.
Jadi, saat kalian merasa tidak mempunyai tagihan apapun sehingga membuat pengajuan Dana Cicil, namun tiba-tiba pengajuan tersebut ditolak. Setelah ditelusuri lebih lanjut, ternyata kalian punya sejumlah tagihan yang belum dilunasi. Jika seperti ini, besar kemungkinan akun Akulaku telah diretas oleh orang-orang tidak bertanggung jawab.
Cara Agar Pengajuan Dana Cicil Tidak Ditolak
Setelah menyimak beberapa faktor penyebab pengajuan Dana Cicil Akulaku ditolak, sekarang mari cari tahu bagaimana cara mengatasinya. Tenang, disini kami tidak akan mengajak kalian untuk berfikir mencari solusinya, sebab dibawah ini telah kami siapkan beberapa cara agar pengajuan Dana Cicil Akulaku bisa lolos verifikasi :
1. Meningkatkan Kredit Poin Akulaku
Cara pertama agar pengajuan Dana Cicil tidak ditolak adalah meningkatkan Kredit Poin Akulaku. Untuk menambah Kredit Poin kalian hanya perlu melakukan pembelian barang di Akulaku secara Cash. Kalian bebas beli barang apa saja kecuali produk Digital seperti Pulsa, Paket Data, Token Listrik dan sejenisnya.
2. Melunasi Tagihan Akulaku
Cara kedua adalah melunasi tagihan Akulaku yang dimiliki. Dengan cara ini, riwayat kredit yang tadinya buruk bisa berubah 180 derajat sehingga kalian bisa mendapatkan kepercayaan dari Akulaku. Setelah itu kalian bisa membuat pengajuan Dana Cicil Akulaku dan bisa dijamin pengajuan tersebut tidak akan ditolak.
3. Mengurangi Nominal Pengajuan
Cara keempat adalah mengurangi nominal pengajuan Dana Cicil, terutama bagi kalian para pengguna baru dari fitur tersebut. Misal, meskipun tersedia nominal pinjaman mencapai 5 juta rupiah, namun supaya pengajuan tidak ditolak maka silahkan buat pengajuan dengan nominal maksimal 3 juta.
4. Minta Bantuan Customer Service Akulaku
Cara terakhir adalah meminta bantuan pada Customer Service Akulaku dengan cara menghubungi CALL CENTER AKULAKU di nomor 1500920 atau +62 811-1350-8161 (WhatsApp). Cara ini berguna apabila terdapat indikasi akun Akulaku kalian di Hack sehingga menimbulkan tagihan fiktif yang mengakibatkan pengajuan Dana Cicil Akulaku ditolak.
KESIMPULAN
Demikianlah ulasan Proseskredit.com mengenai penyebab dari proses verifikasi pinjam Dana Cicil Akulaku ditolak. Bukan hanya itu, diatas kami juga menjelaskan beberapa cara sebagai solusi dari masalah gagal lolos verifikasi pada pengajuan Dana Cicil Akulaku. Kami harap semua informasi diatas bermanfaat bagi setiap pengguna Akulaku yang mengalami penolakan.