√ Pinjaman Koperasi Alfamart: Limit, Bunga & Tenor

Pinjaman Koperasi Alfamart – Menjadi salah satu gerai Minimarket terbanyak di Indonesia, Alfamart tidak hanya memberikan pelayanan memuaskan untuk para pelanggan. Perlu diketahui bahwa Alfamart juga menerapkan program khusus berupa Koperasi Simpan Pinjam.

Koperasi Alfamart sendiri merupakan layanan yang baru dirilis beberapa waktu lalu. Disamping itu, hadirnya layanan ini berguna untuk seluruh karyawan Alfamart yang ingin menabung setiap bulannya. Selain untuk menabung, Koperasi Alfamart juga menyediakan fitur Pinjaman.

Nah, pada artikel berikut tim Proseskredit akan membahas secara khusus mengenai Pinjaman Koperasi Alfamart. Sama seperti produk Pinjaman di Koperasi pada umumnya dimana Pinjaman Koperasi Alfamart juga menerapkan ketentuan mengenai limit hingga pilihan tenor pengembalian.

Bukan hanya itu, dari pihak Alfamart juga mempunyai ketentuan khusus mengenai nominal cicilan yang berlaku untuk Pinjaman tersebut. Baiklah, daripada penasaran langsung saja simak penjelasan selengkapnya dibawah ini.

Pinjaman Koperasi Alfamart

Pinjaman Koperasi Alfamart

Sebelum masuk ke inti pembahasan, terlebih dahulu kami ingin menjelaskan sedikit mengenai Koperasi Alfamart. Jadi layanan ini merupakan media dari Alfamart yang bisa dimanfaatkan oleh para karyawan untuk menabung maupun meminjam uang.

Sementara itu penting diketahui bahwa Koperasi Alfamart merupakan Koperasi Karyawan (KOPKAR) yang artinya layanan tersebut hanya berlaku untuk karyawan Alfamart. Dengan begitu, masyarakat umum tidak bisa menjadi pengguna dari Koperasi tersebut.

Kemudian pada layanan ini Alfamart juga menyediakan 3 jenis tabungan yang bisa digunakan, antara lain :

  • Tabungan Sukarela
  • Tabungan Pokok
  • Tabungan Wajib

Ketiga jenis tabungan diatas bisa dipilih pada saat melakukan pendaftaran sebagai nasabah. Selain itu, setelah berhasil mendaftarkan diri sebagai nasabah, karyawan juga bakal memperoleh fasilitas berupa kartu debit secara gratis.

Lalu seperti kami sebutkan diatas bahwa selain menjadi media untuk menabung, Koperasi Alfamart juga bisa memenuhi kebutuhan finansial melalui produk Pinjaman. Dengan begitu, karyawan yang membutuhkan dana darurat nantinya bisa mengajukan Pinjaman di Koperasi Alfamart.

Limit Pinjaman Alfamart

Limit Pinjaman Alfamart

Mengetahui adanya produk Pinjaman di Koperasi Alfamart tentu saja kalian para karyawan baru ingin mengetahui lebih jelas terkait produk tersebut, khususnya mengenai limit Pinjaman yang tersedia. Mengenai hal tersebut, pihak Alfamart menyediakan limit antara Rp. 600.000 sampai dengan Rp. 14.000.0000.

Namun nominal limit tersebut hanya perkiraan menyesuaikan tenor cicilan yang tersedia. Sebab, dari pihak penyedia memang tidak memberikan informasi lebih lanjut terkait ketentuan tersebut. Disamping itu besaran limit Pinjaman yang diajukan juga tidak sepenuhnya disetujui. Semakin besar limit Pinjaman yang diajukan, maka semakin banyak juga pertimbangan yang dilakukan oleh pihak penyedia dana.

Suku Bunga Pinjaman Alfamart

Setelah mengetahui kisaran batas minimal dan maksimal Pinjaman Koperasi Alfamart, sekarang mari kita lanjut ke suku bunga yang berlaku pada layanan tersebut. Sama seperti ketentuan mengenai limit Pinjaman, untuk suku bunga pada Pinjaman Alfamart juga kami tidak berhasil mendapatkan data yang aktual.

Meski begitu, berdasarkan informasi yang kami kumpulkan, kabarnya Koperasi Alfamart menerapkan suku bunga rendah jika dibandingkan dengan suku bunga Pinjaman di Koperasi lain, Pinjaman Kantor Pos maupun Pinjaman di Bank. Hal ini mungkin mengacu pada penghasilan para karyawan Alfamart yang tidak seberapa.

Pilihan Tenor Pinjam Uang di Alfamart

Selanjutnya ada juga peraturan mengenai pilihan tenor pembayaran Pinjaman yang berlaku pada Koperasi ini. Jadi, para karyawan bisa memilih tenor pengembalian Pinjaman dengan jangka waktu mencapai 24 bulan atau 2 tahun.

Selain itu Alfamart juga menerapkan ketentuan mengenai maksimal pembayaran per bulan tidak boleh melebihi 30% dari total penghasilan. Sebagai contoh, penghasilan karyawan Alfamart adalah Rp. 2.000.000 per bulan.

Maka biaya cicilan per bulan adalah Rp. 2.000.000 x 30% = Rp. 600.000. Sekali lagi, perhitungan ini hanyalah contoh. Sebab, gaji karyawan Alfamart di masing-masing Daerah mungkin berbeda-beda, sesuai UMK atau UMR yang berlaku di Daerah tersebut.

Peraturan semacam ini juga dibuat agar karyawan yang memiliki tanggungan cicilan Pinjaman tidak terlalu keberatan. Sehingga mereka masih bisa memenuhi kebutuhan bulanan sekaligus bayar cicilan Pinjaman. Satu lagi, pembayaran angsuran nantinya akan dilakukan secara Autodebet melalui rekening Payroll.

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari Proseskredit.com mengenai Pinjaman Koperasi Alfamart. Kami yakin sebelum membaca artikel ini, banyak dari kalian yang belum tahu bahwa Alfamart menyediakan fasilitas khusus karyawan untuk menabung maupun pinjam uang.

Sementara itu, untuk kalian yang bukan karyawan Alfamart memang tidak bisa menggunakan produk diatas. Meski begitu, kalian masih bisa menggunakan berbagai aplikasi Pinjaman Online terbaik yang juga menawarkan limit besar dan suku bunga ringan.

Tinggalkan komentar