Tidak Bisa Login AdaKami – Hadirnya aplikasi pinjaman online AdaKami menjadi solusi bagi masyarakat Indonesia yang membutuhkan dana darurat. Dimana aplikasi pinjaman online ini menawarkan produk pinjaman online cepat cair tanpa jaminan dengan proses pencairan yang sangat mudah.
AdaKami adalah penyelenggara pinjaman online tanpa agunan berbasis digital untuk mendukung pemerataan akses finansial di Indonesia. Dimana AdaKami menawarkan produk pinjaman dana tunai dengan plafon pinjaman hingga Rp. 10.000.000,- serta memiliki bunga pinjaman rendah.
Secara resmi AdaKami jadi platform pinjaman online telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga wajar jika banyak orang yang mulai menggunakan aplikasi pinjaman online satu ini. Namun, terkadang akses mereka terganggu karena kegagalan melakukan login.
Tidak bisa login AdaKami tentu saja menjadi masalah yang mengganggu, pasalnya hal ini menyebabkan pengguna tidak bisa mengajukan pinjaman. Dengan demikian, tentu saja kendala tidak bisa login menimbulkan kebingungan dan di bawah ini adalah ulasan lengkap penyebab masalah ini.
Penyebab Tidak Bisa Login AdaKami
Anda tidak bisa melakukan login ke aplikasi AdaKami tentu saja ada faktor yang mengganggu aktivitas tersebut. Lantas, apa saja penyebab pengguna tidak dapat login masuk ke aplikasi AdaKami? Adapun beberapa penyebab yang memungkinkan Anda tidak bisa login yaitu sebagai berikut.
1. Salah Memasukkan Nomor Telepon dan Sandi Akun AdaKami
Penyebab pertama adalah karena mungkin Anda salah memasukkan data login seperti nomor HP, email atau password. Karena ada satu kesalahan huruf atau angka berbeda, maka login akan mengalami kegagalan.
2. Koneksi Internet Tidak Stabil
Penyebab lainnya yaitu karena koneksi internet kurang stabil. Perlu diketahui semua akses di aplikasi AdaKami berjalan secara online, sehingga membutuhkan koneksi internet yang stabil agar Anda bisa login. Koneksi internet yang buruk hanya akan membuat sistem tidak berjalan lancar.
3. AdaKami Sedang Pemeliharaan Sistem
Selain masalah koneksi, tidak bisa masuk ke akun AdaKami juga bisa disebabkan karena sistem sedang pembaruan. Aplikasi AdaKami sedang pembaruan sistem menyebabkan akses login, bahkan semua layanan yang ada didalamnya tidak bisa di akses oleh pengguna untuk sementara waktu.
Cara Mengatasi Tidak Bisa Login AdaKami
Bagi pengguna yang mengalami kendala tidak bisa login AdaKami, tentu saja ingin segara mengatasi kendala tersebut. Dengan diketahui penyebabnya, maka untuk mengatasi permasalahan tidak bisa login akan lebih mudah. Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya.
1. Pastikan Nomor Telepon dan Sandi yang Sesuai
Untuk cara pertama yaitu memastikan kembali kesesuaian data login yang Anda masukkan. Periksa kembali bahwa nomor telepon dan password yang Anda masukkan pada saat login AdaKami sudah sesuai akun Anda.
Jika Anda lupa kata sandi AdaKami, silahkan lakukan pemulihan sandi terlebih dahulu agar bisa login dengan sandi baru. Dengan memasukkan nomor HP dan password yang sesuai, maka tidak ada lagi kendala login.
2. Pastikan Login AdaKami Dengan Koneksi Internet Stabil
Selain itu, pastikan saat melakukan login ke dalam akun AdaKami Anda menggunakan koneksi internet yang stabil. Jika koneksi WiFi Anda buruk, maka coba beralih menggunakan koneksi data seluler ataupun sebaliknya.
Jika koneksi data seluler buruk karena provider sedang gangguan, coba untuk berpindah lokasi ke tempat yang memiliki jaringan lebih bagus. Anda juga bisa mencoba untuk mengaktifkan mode pesawat, kemudian menonaktifkan kembali yang biasanya akan membuat jaringan lebih bagus.
3. Tunggu Hingga Pemeliharaan Sistem Selesai
Jika tidak bisa login AdaKami disebabkan sistem sedang dalam perbaikan, maka tidak banyak yang bisa dilakukan selain menunggu hingga proses pemeliharaan sistem AdaKami selesai. Adanya masalah server ini, maka Anda hanya bisa melakukan login ulang secara berkala atau di lain hari.
Lakukan login AdaKami secara berkala untuk memastikan bahwa pembaruan sistem telah selesai. Jika pembaruan sistem telah selesai, maka pengguna bisa login kembali tanpa ada kegagalan atau kendala lainnya yang muncul.
4. Hubungi Call Center AdaKami
Setelah melakukan beberapa cara di atas, namun masih belum bisa login. Maka solusi terakhir yaitu meminta bantuan ke customer service dengan menghubungi call center AdaKami terkait masalah percobaan masuk.
Pengguna dapat menyampaikan pengaduan ke Customer Service AdaKami melalui email di Hello@cs.adakami.id dan layanan telepon di 1500077. Setelah menerima pengaduan, Customer Service akan menginformasikan secara langsung tanggapan kepada user baik melalui email dan telepon.
KESIMPULAN
Kendala kegagalan login merupakan masalah umum yang bisa dialami oleh semua pengguna. Namun sebenarnya masalah ini tidak terlalu memberikan kerugian yang signifikan karena memang hanya bersifat sementara. Anda bisa mengikuti penjelasan di atas untuk menyelesaikan kendala tersebut.
Tidak sulit untuk mengatasi kegagalan percobaan masuk akun AdaKami, sehingga jika kendala ini muncul dengan singkat waktu Anda bisa mengatasinya. Cukup itu saja informasi dari proseskredit.com mengenai penyebab dan cara mengatasi tidak bisa login AdaKami, semoga membantu.
Sumber gambar: admin proseskredit.com, youtube channel @irfanN, krediblog.id